Multimedia GKJW Jemaat Ponorogo Studi Banding ke Multimedia GKJW Jemaat Wiyung Surabaya

Multimedia GKJW Jemaat Ponorogo Studi Banding ke Multimedia GKJW Jemaat Wiyung Surabaya

Tim Multimedia GKJW Jemaat Ponorogo mengunjungi GKJW Jemaat Wiyung, Surabaya, Jumat 15/7/2022, dalam kunjungan studi banding ini diikuti oleh 12 orang dr tim soundsystem, operator komputer, dan kameramen. 

Kedatangan tim multimedia GKJW Ponorogo disambut Pdt. Sujarwo bersama tim Multimedia GKJW Wiyung. 

Banyak yang dipelajari tim mulmed GKJW Ponorogo dari tim Mulmed GKJW Wiyung yang digawangi 8 orang ini.

Diantaranya adalah mengatasi distorsi karena gangguan suara dr luar, cara mengurangi suara gaung dalam gedung,  ritme kerja  sebelum dan ketika ibadah berlangsung,  cara menjaga pengaturan soundsystem yang baik antar petugas soundsyatem, pengaturan mixer utk mengatasi perbedaan suara setiap petugas ibadah yang berbeda dll.

Setiap ibadah dengan streaming, Mulmed GKJW Wiyung berusaha menjaga supaya orang-orang di rumah mendapatkan atmosfer suasana yang sama seperti beribadah di gedung gereja.

Penggunaan 3 kamera dirasakan cukup untuk menghadirkan suasana ibadah ke warga yang tidak bisa hadir di gedung gereja. Satu standby untuk songleader, dua kamera lainnya untuk mimbar besar, mimbar kecil dan sesekali jemaat. Komposisi pengambilan gambar yang baik juga dipelajari di sini.

Sementara untuk operator komputer, Mulmed GKJW Wiyung dipegang 4 orang dengan tugas yang berbeda-beda. Di sini tim mulmed GKJW Ponorogo  belajar melakukan transisi yang halus tanpa mengganggu mata yang melihat.

Platform yang digunakan GKJW Wiyung untuk pelayanannya ada 4 yaitu website, YouTube, Instagram, Facebook, dan WhatsApp Bisnis. 

Pdt. Daru Prasongko yang ikut pula dalam acara ini mengharapkan dengan studi banding ini multimedia GKJW Ponorogo semakin berkembang dan ilmu yang didapatkan bisa diterapkan di Ponorogo. 

Di akhir acara penyerahan kenang-kenangan dari Multimedia GKJW Ponorogo untuk Multimedia GKJW Wiyung berupa lukisan kesenian Reyog Ponorogo dan dilanjutkan foto bersama. 

__Posted on
19/04/2024